Search This Blog
Bila Wanita-wanita Gemuk Melenggak-Lenggok Jadi Peragawati
Bila Wanita-wanita Gemuk Melenggak-Lenggok Jadi Peragawati
Lazimnya, model sebuah acara peragaan busana adalah mereka yang bertubuh ideal; langsing dan tinggi.
Tapi bagaimana jadinya jika para perempuan berbadan besar berlenggak-lenggok di atas lantai catwalk, memeragakan berbagai macam looks busana masa kini? X to X Plus Size, sebuah fashion line yang spesialis mendesain pakaian wanita berukuran besar, tampaknya sukses menonjolkan kecantikan para wanita berukuran besar.
Pada fashion show yang digelar di The Forum, Mall Kelapa Gading 3, Jakarta Utara, Minggu (19/5) malam, tujuh perempuan berbadan besar tampil begitu modis dan berekspresi dengan balutan busana-busana trendi ala X to X Plus Size. Dalam fashion show bertajuk "Big Body: Beautiful Me" tersebut, para model wanita berbadan besar tampil begitu memukau.
Langkah-langkah percaya diri dan penampilan yang begitu luwes layaknya model profesional, membuat para undangan yang mayoritas berasal dari beberapa komunitas pemilik badan besar berkali-kali memberikan aplousnya.
Besarnya ukuran badan, rasanya tidak menjadi halangan bagi mereka untuk tampil trendy dengan mengenakan busana-busana cerah dan berani. Setidaknya ada 40 koleksi baju hasil rancangan dari Yuki Stephanie, founder X to X Plus Size, yang membalut tubuh para perempuan besar itu.
Beberapa koleksi yang ditampilkan oleh para model berukuran besar ini adalah 'Geometrik & Optical Illusion of The 60s', dimana menurut Yuki, koleksi ini terinspirasi dari model fashion di tahun 1960an serta 'Camouflage Colour & Celebration of Style' yang merupakan personality X to X Plus Size, yaitu kebebasan berekspresi.
"Melalui pagelaran fashion show ini, X to X Plus Size berharap para perempuan berbadan besar di luar sana dapat tampil lebih percaya diri dan jangan berhenti berkarya bagi diri sendiri, keluarga dan masyarakat luas," kata Yuki di sela-sela acara. "X to X Plus Size sendiri akan terus menghadirkan koleksi baju yang unik, nyaman, modis dan trendi agar para perempuan berbadan besar bisa tampil lebih fashionable," imbuh Yuki.
Bila Wanita-wanita Gemuk Melenggak-Lenggok Jadi Peragawati
noreply@blogger.com (cindy agnesta) 24 May, 2013
-
Source: http://1000000fakta.blogspot.com/2013/05/bila-wanita-wanita-gemuk-melenggak.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
Posted by Unknown at 3:01 AM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment